Cara Masuk ke Creator Studio YouTube

Mungkin anda adalah salah satu orang yang bingung bagaimana bagaimana cara masuk ke YouTube Desktop atau biasa disebut Creator Studio YouTube setelah update yang dilakukan oleh Google. Creator Studio YouTube bisa dibilang merupakan jantungnya Channel YouTube tempat kontrol channel YouTube dilakukan.

Bagi kita yang terbiasa menggunakan Creator Studio YouTube versi lama maka akan merasa kesulitan untuk beradaptasi dengan versi baru bahkan kesulitan hanya untuk masuk ke Creator Studio YouTube. Oleh sebab itu disini akan diulas bagaimana cara membuka Creator Studio YouTube untuk mengedit video youtube anda dengan sangat mudah.

Untuk dapat masuk ke Creator Studio YouTube, anda bisa melakukannya di HP atau di desktop. Namun saya menyarankan untuk menggunakan desktop karena layarnya lebih besar sehingga hasil gambarnya lebih luas. Selain itu desktop juga mempunyai RAM yang lebih besar dibandingkan dengan HP.

Untuk cara yang menggunakan browser, browser yang digunakan bisa apa saja seperti Mozilla Firefox, Opera, Google Chrome, Microsoft Edge, Netscape, dan lain sebagainya. Setelah itu bukalah situs YouTube.com kemudian masuk ke akun YouTube anda. Jika sudah maka anda akan muncul di halaman home atau beranda. Klik bagian pojok kanan atas di ikon profil, pilih YouTube Studio. Pada bagian kiri bawah akan muncul tulisan Creator Studio Classic. Jika muncul pop up maka sebaiknya anda skip. Setelah itu anda akan masuk ke Creator Studio YouTube.

Menggunakan desktop bukanlah satu-satunya cara yang bisa dilakukan untuk mengakses Creator Studio YouTube. Anda tetap bisa menggunakan HP untuk dapat masuk ke Creator Studio YouTube baik itu menggunakan aplikasi yang dapat anda unduh di Playstore (bagi smartphone yang menggunakan operasi sistem Android) dan AppStore (bagi smartphone yang menggunakan operasi sistem IOS).

Untuk mengaksesnya via HP, anda juga bisa melakukannya sebagaimana mengakses Creator Studio YouTube melalui desktop. Anda hanya perlu menyesuaikan tutorial diatas untuk dapat mengakses Creator Studio YouTube dengan browser yang telah ada di HP anda.

 

Selamat mencoba.

Scroll to Top
Malcare WordPress Security